Dapatkan Informasi dan Berita Seputar Kalimantan Tengah Terkini hanya di eraKalteng.com

Si Jago Merah Hanguskan 3 Unit Rumah di Siang Bolong, Petugas Damkar Berjibaku Padamkan Api

Foto : Petugas Damkar Kotim saat melakukan proses pemadaman api di Samuda, Mentaya Hilr Selatan, Kotawaringin Timur, Kamis (27/3/2025). ERA KALTENG

SAMPIT – Petugas Damkar Kotim berjibaku padamkan api yang hanguskan 3 unit rumah warga di siang bolong. Tepatnya di Jalan Haji Umar Hasyim, Kelurahan Samuda, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan, Kabupaten Kotawaringin Timur, Provinsi Kalimantan Tengah.

Peristiwa kebakaran tersebut dibenarkan oleh Relawan Damkar Kotim, Muhammad Madani.

“Kita menerima laporan adanya kebakaran bangunan rumah semi permanen dari warga setempat sekira pukul 12.00 WIB,” jelasnya, Kamis, 27 Maret 2025.

Ia mengatakan belum mengetahui penyebab kebakaran, namun warga setempat mengetahui api sudah berkobar dan mengeluarkan kepulan asap hitam. Petugas Damkar yang berada dekat lokasi kebakaran pun langsung menuju lokasi dan melakukan proses pemadaman.

“Karena bangunan rumah menggunakan bahan kayu, api dengan cepat membesar dan membakar bangunan rumah,” terang Madani.

Ia menambahkan api dengan cepat membesar dan meluluhlantakan rumah tersebut karena sulitnya sumber air.

“Petugas pemadam kebakaran mengalami kendala di lapangan dikarenakan sulitnya mencari sumber air, akibat sungai kering,” jelas Madani. Lebih lanjut, dirinya mengatakan bahwa proses pemadaman sudah 80 persen, saat ini petugas masih melakukan proses pemadanan dan pendinginan.

“Untuk korban luka dan jiwa masih belum diketahui, namun diduga sebanyak 3 unit rumah yang hangus terbakar,” tutupnya.

(gu/Erakalteng.com)